Palembang_Mengawali kegiatannya, DPW AGPAII Sumatera Selatan menggelar webinar nasional dengan tema “Membangun Kesatuan Dalam Rangka Meningkatkan Potensi dan Kompetensi Guru Pendidikan Agama Islam”, Sabtu (13/02/2021). Pada webinar ini panitia berhasil menggaet 2000 peserta, 500 peserta bergabung di Zoom meeting dan selebihnya melalui siaran langsung di Youtube.
Ketua DPW AGPAII Sumsel Maryuah mengakui bahwa jumlah peserta ini merupakan kejutan tersendiri.
“Saya tidak menyangka peserta sampai membludak dan antusias peserta yang mengikuti juga luar biasa. Padahal AGPAII Sumsel baru perdana mengadakan webinar akan tetapi sosialisasi kegiatan ini memang dilakukan secara gencar,” lanjut Maryuah.
Ditambahkan juga oleh Sekretaris Umum AGPAII Sumsel Rossa Ramdhana, bahwa AGPAII Sumsel sebenarnya sudah lama terbentuk, akan tetapi tertidur lama. Berkat dukungan DPP AGPAII Sumsel bangkit kembali.
Pada kesempatan ini Ketua DPP AGPAII Mahnan Marbawi juga memberikan dukungan dan selamat atas dilantiknya DPW AGPAII Propinsi Sumatera Selatan masa bakti 2018-2023.
“Saya berharap webinar ini merupakan gebrakan baru untuk kemajuan AGPAII di Sumsel,” demikian pesan Marbawi.
Ketua DPP AGPAII, Mahnan Marbawi memberikan sambutan (dok)
Kegiatan dibuka oleh Kepala Kanwil Kemenag Sumsel Mukhlisuddin. Selain memberikan motivasi kepada guru-guru PAI, ia juga menyampaikan harapannya semoga tahun ini ada PPG untuk peserta yang lulus pretes tahun 2019.
Secara terpisah Kabid Pakis PAI Muhammad Ali memberikan apresiasi kepada guru-guru PAI Sumatera Selatan. Ali berharap webinar ini dapat menambah kompetensi guru sehingga bisa menunjang kinerja dalam proses pembelajaran PJJ di masa pandemic ini.
Pihak Dinas Pendidikan Sumatera Selatan juga mengharapkan komunikasi antara Dinas Pendidikan dan Kemenag dapat terjalin lebih baik lagi dalam membina guru-guru agama. Hal ini disampaikan Parmin yang mewakili Kepala Dinas Pendidikan Sumsel.
Webinar diisi dengan pengenalan mengenai KTA AGPAII dan motivasi untuk guru PAI Sumsel. Materi ini disampaikan Rimelfi yang juga Ketua DPW AGPAII Sumbar.
“Ini adalah wadah dan organisasi yang tepat untuk guru-guru PAI,” demikian pungkas Rimelfi. (asti/ed.opick)
***